Inovasi Indonesia dominasi penghargaan kategori tertinggi, Best Innovation dan Best Presentation di ajang IQPC 2024

Inovasi Indonesia dominasi penghargaan kategori tertinggi, Best Innovation dan Best Presentation di ajang IQPC 2024

25 perusahaan BUMN dan Swasta mengharumkan nama Indonesia dengan memperoleh penghargaan kategori Excellence, Best Presentation, dan Best Innovation di ajang International Quality & Productivity Convention (IQPC) 2024. ANTARA/HO-IQPC/am.

Jakarta (ANTARA) - Melalui perjalanan dan perjuangan Panjang, delegasi Indonesia yang berisikan 70 tim dan 246 peserta dari 25 perusahaan besar BUMN serta Swasta dapat mengharumkan nama Indonesia memperoleh penghargaan kategori Excellence, Best Presentation, dan Best Innovation di ajang International Quality & Productivity Convention (IQPC) 2024.
 
Acara yang diselenggarakan pada tanggal 9 sampai 12 September 2024 di The Manila Hotel, Manila itu diikuti oleh negara Filipina, Malaysia, Thailand, Singapura, Nepal, dan Indonesia dengan jumlah kurang lebih 100 Tim Improvement dan Inovasi, serta total peserta yang hadir sebanyak 500 Orang.
 
Perusahaan dari Indonesia yang berpartisipasi berjumlah 25 perusahaan, yang terdiri dari:
1. PT SEMEN PADANG
2. PT KALTIM PARNA INDUSTRI
3. PT ANUGERAH AGUNG PRIMA ABADI - MILL Member of TRIPUTRA AGRO PERSADA GROUP
4. PT HAMPARAN PERKASA MANDIRI (HPM) Member of TRIPUTRA AGRO PERSADA GROUP
5. PT PETROKIMIA GRESIK
6. PT KERETA COMMUTER INDONESIA
7. PT TOWER BERSAMA INFRASTRUCTURE, TBK
8. PT KALBE MORINAGA INDONESIA
9. KOPERASI KONSUMEN KARYAWAN KELUARGA BESAR PETROKIMIA GRESIK (K3PG)
10. PT SEMEN GRESIK
11. PT KRAKATAU BANDAR SAMUDERA
12. PT BINTANG TOEDJOE
13. KALBE CONSUMER HEALTH
14. PT KRAKATAU TIRTA INDUSTRI
15. PT GARUDAFOOD PUTRA PUTRI JAYA TBK
16. PT MATTEL INDONESIA
17. PT YUTAKA MANUFACTURING INDONESIA
18. PT SOLUSI BANGUN INDONESIA TBK
19. PT PUPUK ISKANDAR MUDA
20. PT PANTJA SURYA - KIRANA MEGATARA GROUP
21. PT PUPUK KUJANG CIKAMPEK
22. PT ANTAM TBK
23. PT PUPUK KALIMANTAN TIMUR
24. PT SEMEN INDONESIA
25. PT KERETA API INDONESIA
 
Secara umum para inovator dari Indonesia di ajang IQPC 2024 ini telah menunjukkan keterampilan tinggi dalam berpresentasi dan tanya jawab. Meski dalam bahasa Inggris, mereka semua mampu menjaga semangat dan tampil prima serta penuh percaya diri untuk memberikan yang terbaik.
 
Sebagai dampak positif atas kerja cerdas dan tuntas, sudah sewajarnya meraih prestasi dengan kategori Ekselen yang merupakan penghargaan tertinggi di ajang IQPC setelah kategori Admirable dan Outstanding. Berpartisipasi pula juri inovasi dalam IQPC 2024 yang berasal dari Indonesia yakni Suradi, M. Iqbal, Sih Anggoro, dan Budihartono.
 
Selamat dan sukses kepada para inovator Indonesia yang berkomitmen dan berdedikasi tinggi dalam berinovasi. Hal ini merupakan bukti kemampuan anak Ibu Pertiwi di kancah internasional melalui ajang IQPC 2024.
IQPC Filipina 2024. ANTARA/HO-IQPC/am.
Beberapa agenda IQPC 2024 ini di antaranya:
1. Upacara Pembukaan
2. Welcome Address
3. Keynote Address
"INSPIRING TOMORROW'S LEADERS TO CREATE MEANINGFUL CHANGE" FRANCIS KONG, Pengusaha, Kolumnis, Konsultan Bisnis, Penyiar, Penulis Buku, dan Pembicara Internasional.
4. Diskusi Panel "ADAPTING TO THE FUTURE OF WORK: HUMAN-CENTRIC APPROACHES FOR SUSTAINED SUCCESS IN A CHANGING WORK ENVIRONMENT":
    a. HARNEK SINGH – Akademisi, Past President Asia Pacific Quality Organization
    b. AGUNG YUNANTO – Anggota Dewan Ahli, Asosiasi Manajemen Mutu & Produktivitas Indonesia
    c. LILIAN SALONGA - Direktur, Bureau of Competitive Development Department Of Trade And Industry
    d. MICHELLE ALARCON - presiden, Analytics & Artificial Intelligence Association of The Philippines
    e. DR. NAPOLEON JUANILLO, JR. – Asisten Sekretaris Department of Science And Technology
5. Innovation Presentation Competition
6. Champion Sharing Session
7. Pemberian Penghargaan dan Upacara Penutupan
 
Penyelenggara IQPC tahun ini adalah Philippines Society Quality (PSQ) yang mendapatkan dukungan dari Indonesia Quality Productivity Management Association (IQPMA) dan Wahana Kendali Mutu (WKM). Sampai jumpa IQPC 2026 di Bangkok, Thailand.
 

 

Pewarta : PR Wire
Editor: PR Wire
COPYRIGHT © ANTARA 2024