Hasil yang dicapai oleh Corero selama semester pertama 2024 menekankan momentum dan pelaksanaan strategis perusahaan yang sedang berlangsung. Pendapatan selama periode tersebut meningkat 16%, menjadi $12,2 juta, dibandingkan semester pertama 2023. Perusahaan juga melaporkan pertumbuhan Pendapatan Berulang Tahunan (ARR) yang signifikan sebesar 12% mencapai $17,2 juta; dan laba EBITDA sebesar $0,7 juta yang memperlihatkan kemajuan operasional dan keuangan.
Kata Carl Herberger, CEO Corero Network Security:
"Saya senang sekali melihat kemajuan operasional dan keuangan selama semester pertama tahun ini. Dan saya yakin, strategi go-to-market (memperkenalkan produk atau layanan baru ke pasar) baru kami akan mampu mencapai target pertumbuhan ambisius yang telah kami tetapkan. Hasil ini membuktikan komitmen luar biasa dan keahlian tim Corero, yang terus memastikan produk dan layanan kami dianggap terbaik di kelasnya oleh pelanggan dan pakar industri."
Kinerja Cocero semakin didukung oleh perpanjangan kontrak yang kuat, perolehan pelanggan baru, dan perluasan jangkauan geografis. Pokok-pokok penting dari periode ini adalah mendapatkan kemitraan penjualan strategis di berbagai wilayah utama seperti Amerika Latin, Eropa, dan A.S., di samping peluncuran layanan inovatif seperti SmartWall ONE Service Portal dan Corero DDoS Intelligence Service.
Prospek Corero untuk Tahun Fiskal 2024 tetap positif, perusahaan dapat memenuhi perkiraan pasar tahun ini sesuai jadwal. Tim manajemen yakin bahwa inisiatif strategis dan pelaksanaan Cocero yang kuat akan terus mendorong pertumbuhan selama sisa tahun ini dan setelahnya.
Rincian Panggilan Investor
CEO Corero, Carl Herberger, dan CFO Chris Goulden akan mengadakan panggilan investor minggu ini untuk membahas lebih lanjut tentang hasil semester pertama 2024 dan menjawab pertanyaan. Rincian tentang cara berpartisipasi akan disampaikan langsung kepada investor.
Tentang Corero Network Security
Corero Network Security adalah penyedia terkemuka di bidang solusi perlindungan DDoS, spesialisasi solusi deteksi dan perlindungan otomatis dengan visibilitas jaringan, analitik, dan alat pelaporan. Teknologi Corero melindungi dari ancaman DDoS eksternal maupun internal di lingkungan komputasi edge dan lingkungan pelanggan yang kompleks untuk memastikan ketersediaan layanan internet. Pusat operasional Corero berada di Marlborough, Massachusetts, Amerika Serikat, dan Edinburgh, Inggris, dengan kantor pusat di London dan terdaftar di pasar AIM Bursa Efek London (kode saham: CNS) dan Pasar OTCQB A.S. (OTCQB: DDOSF).