Banda Aceh (ANTARA) - Direktorat Lalu Lintas Polda Aceh memetakan 56 titik rawan kecelakaan pada jalur mudik yang tersebar di 23 kabupaten kota di provinsi ujung barat Indonesia tersebut.
Direktur Lalu Lintas Polda Aceh Kombes Pol Dicky Sondani di Banda Aceh, Kamis, mengatakan arus kendaraan bermotor pada saat mudik lebaran nanti di Provinsi Aceh diprediksi meningkat.
"Kami sudah menginventarisir titik rawan kecelakaan di seluruh jalur atau jalan di Aceh. Hasilnya ada 56 titik rawan kecelakaan," kata Kombes Pol Dicky Sondani.
Perwira menengah Polda Aceh itu mengatakan pihaknya akan mendirikan pos-pos di titik rawan tersebut. Selain itu juga akan dilakukan rekayasa lalu lintas di titik-titik rawan kecelakaan tersebut.
"Rekayasa lalu lintas dilakukan dengan cara pemasangan lampu jalan, pemasangan pembatas jalan, garis kejut, dan lainnya untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas," kata Kombes Pol Dicky Sondani.
Selain titik rawan kecelakaan, Kombes Pol Dicky Sondani juga mengatakan ketersediaan rambu-rambu lalu lintas juga tergolong rendah, baik kualitas maupun kuantitasnya.
Oleh karena itu, Kombes Pol Dicky Sondani mengatakan pihak memerintahkan jajaran Satuan Lalu Lintas di wilayah untuk bekerja sama dengan Dinas Perhubungan setempat memfokuskan masalah rambu-rambu lalu lintas.
Terkait arus kendaraan bermotor saat mudik lebaran, Kombes Pol Dicky Sondani memprediksi akan mengalami peningkatan dibandingkan tahun lalu. Di mana pemerintah memberikan kelonggaran kepada masyarakat melakukan perjalanan mudik bagi yang telah divaksin dosis lengkap.
"Berbeda dengan tahun lalu ada pembatasan karena pandemi COVID-19. Kami prediksi puncak arus mudik di Aceh pada H-3 karena bersamaan kebijakan cuti bersama dikeluarkan pemerintah," kata Kombes Pol Dicky Sondani.
Kombes Pol Dicky Sondani mengimbau masyarakat pengguna jalan raya berhati-hati pada saat mudik nanti karena volume kendaraan meningkatkan. Jangan memaksakan mengemudi jika kondisi tidak memungkinkan.
"Siapkan diri sebelum berangkat. Jika menggunakan kendaraan pribadi, siapkan perlengkapan berkendara serta surat kendaraan bermotor. Gunakan pos pelayanan untuk beristirahat," kata Kombes Pol Dicky Sondani.
Polda Aceh petakan 56 titik rawan kecelakaan jalur mudik
Kamis, 21 April 2022 11:33 WIB