Banda Aceh (ANTARA) - Pemerintah Aceh telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp1,39 triliun dalam APBA 2023 untuk penanganan kemiskinan ekstrem di tanah rencong tahun berjalan ini.
"Anggaran untuk penanganan kemiskinan ekstrem tahun 2023 Rp1,39 triliun dari APBA, dan itu diluar bantuan sosial dari APBN," kata Kepala Bappeda Aceh Teuku Ahmad Dadek, di Banda Aceh, Rabu.
T Ahmad Dadek menyebutkan, dari alokasi Rp1,39 triliun tersebut, yang telah terealisasi hingga triwulan pertama sudah mencapai Rp819 miliar atau sekitar 58,94 persen.
Baca juga: Pemkab Nagan Raya dan BPS kerja sama pemanfaatan data terpadu, begini manfaatnya
Tak hanya kemiskinan ekstrem, kata Dadek, Pemerintah Aceh melalui APBA 2023 juga telah mengalokasikan sebesar Rp5,29 triliun untuk penanganan kemiskinan di Aceh.
"Untuk penanganan kemiskinan yang telah terealisasi di triwulan pertama 2023 baru Rp2,78 triliun atau 54,04 persen," ujarnya.