Istanbul (ANTARA) - Banyak rumah-rumah warga runtuh dan layanan kereta api lumpuh di beberapa daerah di Jepang akibat gempa bumi magnitudo 7,6 mengguncang negara matahari terbut itu.
Gempa besar pada awal tahun 2024 itu jugamemicu peringatan tsunami.
East Japan Railway Co. mengatakan mereka menghentikan operasi semua jalur Shinkansen Tohoku, Joetsu, dan Hokuriku karena gempa tersebut, demikian laporan Kyodo News yang berbasis di Tokyo.
Baca juga: Gempa magnitudo 7,6 guncang Jepang, sedikitnya 4 warga tewas
Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap gempa bumi yang lebih dahsyat, sementara otoritas telah meminta warga yang tinggal di dekat wilayah pesisir untuk mengungsi dan pindah ke tempat yang lebih aman.
Sejauh ini, dilaporkan ada sebanyak ribuan orang telah dievakuasi dari Noto, Prefektur Ishikawa, dan kota-kota lain.
Layanan kereta lumpuh dan rumah runtuh akibat gempa magnitudo 7,6 di Jepang
Selasa, 2 Januari 2024 13:25 WIB