"Untuk saat ini mitra penggilingan belum bersedia komitmen dalam jumlah besar karena bahan baku masih terbatas dengan harga masih di atas HPP (Harga Pembelian Pemerintah),” ucapnya.
Melalui penyerapan beras yang mencapai 86 ribu ton membuat stok beras yang dikuasai Bulog per 31 Maret 2023 menjadi 245.223 ton dengan rincian stok CBP 233.661 ton dan stok komersil 11.561 ton.
“Adapun jumlah stok yang dikuasai ke depannya akan semakin bertambah dengan meningkatnya realisasi pengadaan beras dalam negeri,” jelasnya.
Lebih lanjut Buwas menyampaikan realisasi penyaluran Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan Beras (SPHP) hingga 31 Maret yang bertujuan menjaga stabilisasi harga beras di tingkat konsumen telah mencapai 553.643 ton.
“Bulog berupaya agar penyaluran SPHP beras dapat menjangkau konsumen secara langsung melalui saluran ritel modern,” kata dia.