Aceh Timur (ANTARA) - Harga cabai merah di sejumlah pasar tradisional di Kabupaten Aceh Timur masih bertahan Rp100 ribu per kilogram.
"Harga cabai merah rata-rata masih di angka Rp100 ribu per kilogram," kata Nurhayati, pedagang sayur mayur di Aceh Timur, Senin.
Menurut Nurhayati, harga tersebut lumayan tinggi karena normalnya berkisar Rp35 ribu hingga Rp40 ribu per kilogram
Nurhayati mengatakan tingginya harga jual cabai merah sudah terjadi setelah hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah.
"Padahal sebelum Ramadhan atau bulan puasa lalu, harga cabai merah berkisar Rp50 ribu hingga Rp55 ribu per kilogram," kata Nurhayati.
Ia mengatakan harga cabai merah naik akibat stok dan pasokan cabai merah, baik lokal maupun dari luar Aceh yang minim.
Tingginya harga cabai membuat sebagian pedagang tidak berani membeli dalam kapasitas banyak seperti di atas 100 kilogram karena khawatir tidak laku.
"Pelanggan cabai merah rata-rata usaha rumah makan dan usaha penggilingan bumbu. Kami juga tidak berani membeli dalam jumlah banyak, khawatir tidak laku," kata Nurhayati.
Di Aceh Timur, harga cabai merah bertahan Rp100 ribu per kilogram
Senin, 18 Juli 2022 18:05 WIB