Jakarta (ANTARA) - Dua tendangan penalti yang sukses dieksekusi Timo Werner mengantarkan Chelsea membekap tamunya Rennes dengan skor 3-0 dalam laga putaran ketiga Grup E Liga Champions di Stadion Stamford Bridge, London, Rabu waktu setempat (Kamis WIB).
Menurunnya tren kesuksesan tendangan penalti Jorginho, yang sepekan lalu gagal dalam laga kontra Krasnodar, membuat Frank Lampard memberi kepercayaan kepada Werner sebagai algojo utama tendangan 12 pas.
Tammy Abraham melengkapi kemenangan Chelsea atas Rennes, yang sejak menit ke-40 harus tampil dengan 10 pemain karena Dalbert Henrique menerima kartu kuning kedua, demikian catatan laman resmi UEFA.
Baca juga: Liga Champions, Juventus menang meyakinkan 4-1 atas Ferencvaros
Pertandingan baru berjalan sembilan menit ketiga Werner dijegal oleh Dalbert di dalam area terlarang dan penyerang Jerman itu menghadapi sendiri bola tendangan penalti untuk membawa Chelsea mengungguli Rennes.
Pada menit ke-40, terjadi insiden di dalam kotak penalti tim tamu ketika bola tembakan Abraham tampak mengenai tangan Dalbert. Setelah berkonsultasi dengan VAR wasit Felix Zwayer memutuskan kembali memberi tendangan penalti untuk Chelsea dan Dalbert diganjar kartu kuning kedua.
Baca juga: Liga Champions, Barcelona jaga tren sempurna bekuk Dynamo Kiev 2-1
Seperti eksekusi penalti pertamanya, Werner mengirimkan bola dari titik putih ke langit-langit gawang Rennes tanpa memberi kesempatan kiper Alfred Gomis berreaksi dan Chelsea memimpin 2-0 memasuki waktu turun minum.
Chelsea mengawali babak kedua dengan ambisi memanfaatkan situasi 11 lawan 10 untuk terus memperlebar jarak keunggulan tetapi dua peluang Abraham digagalkan oleh Gomis dan Nayef Aguerd.
Baca juga: Liga Champions, Manchester United terjerembab di markas Istanbul Basaksehir
Percobaan ketiga Abraham di babak kedua akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-50 saat ia menyelesaikan umpan silang kiriman Reece James dengan sempurna di muka gawang.
Werner hampir saja mendapat peluang untuk melengkapi raihan trigol pada menit ke-67, tetapi Damien da Silva melakukan reaksi cermat untuk memotong umpan tarik James.
Rennes hampir memperoleh gol hiburan tujuh menit jelang bubaran tetapi kiper Edouard Mendy menggagalkan tembakan Clement Grenier untuk memastikan Chelsea menang dengan catatan nirbobol.
Kemenangan itu membuat Chelsea mantap di puncak klasemen sementara Grup E dengan koleksi tujuh poin, di atas Sevilla (5) yang juga menang atas Krasnodar (2) di pertandingan lain, sedangkan Rennes (1) terdampar di dasar klasemen.
Chelsea bakal bertandang ke markas Rennes dalam laga putaran keempat pada akhir November setelah jeda internasional.
Susunan pemain:
Chelsea (4-3-3): Edouard Mendy; Reece James, Thiago Silva (Antonio Ruediger), Kurt Zouma, Ben Chilwell (Emerson); N'Golo Kante (Mateo Kovacic), Jorginho, Mason Mount; Hakim Ziyech (Callum Hudson-Odoi), Tammy Abraham (Olivier Giroud), Timo Werner
Pelatih: Frank Lampard
Rennes (4-1-4-1): Alfred Gomis; Hamari Traore, Damien da Silva, Nayef Aguerd, Dalbert Henrique; Steven Nzonzi (Clement Grenier); Yann Gboho (Romain del Casltillo), James Lea Siliki (Adrien Truffert), Benjamin Bourigeaud, Martin Terrier (Jeremy Doku); Sehrou Guirassy (Adrien Hunou)
Pelatih: Julien Stephan