Jakarta (ANTARA) - Saham Eropa naik pada hari Kamis karena investor fokus pada tanda-tanda pemulihan ekonomi yang mantap, mengabaikan berkembangnya kekhawatiran seputar lonjakan inflasi dan penyebaran global Virus Corona varian Delta.
Indeks STOXX 600 pan-Eropa naik 0,6 persen setelah mengakhiri hari Rabu dengan kenaikan kuartal kelima berturut-turut. Indeks DAX Jerman juga melonjak 0,6 persen karena data menunjukkan penjualan ritel di ekonomi terbesar Eropa itu rebound pada Mei.
Saham Eropa naik karena investor abaikan kekhawatiran inflasi dan virus COVID-19
Kamis, 1 Juli 2021 15:22 WIB