Kuala Simpang (ANTARA) -
Kuala Simpang, Aceh Tamiang (ANTARA) – Truk Colt Diesel BK 9601 PA bermuatan beras mengalami kecelakaan terbalik di jalan lintas provinsi Medan-Banda Aceh kawasan bukit Seumadam, Kecamatan Kejuruan Muda, Aceh Tamiang, sekitar pukul 15.00 WIB, Kamis.
Informasi diperoleh, truk yang ditumpangi sopir dan kernet ini tak kuat saat menanjak bukit Seumadam dari arah Medan menuju Kuala Simpang. Akibatnya truk colt diesel tersebut mundur dan terbalik nyaris masuk jurang.
Kapolsek Kejuruan Muda, Iptu Hendra Sukmana yang dihubungi Kamis malam membenarkan telah terjadi Lakalantas tunggal mobar truk colt diesel Nomor Polisi BK 9601 PA tersebut. Dikatakan, truk bermuatan beras dari Tanjung Pura, Kabupaten Langkat menuju Kota Kuala Simpang.
“Truk dikemudikan Suheri (28) dan kernetnya Supri. Ketika melaju di bukit Seumadam mesin truk mengerang tidak kuat menanjak, sehingga truk terguling di sisi sebelah kiri jalan dengan posisi roda ke atas,” terang Hendra.
Kapolsek menuturkan, identitas sopir Suheri diketahui merupakan penduduk Dusun III, Kampung Muka Paya, Kecamatan Hinai, Langkat. “Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, sopir maupun kernet selamat,” katanya.
Menurut Hendra Sukmana, saat petugas Satlantas Polres Aceh Tamiang tiba di TKP, personel Polsek Kejuruan Muda tarik diri balik ke Mapolsek. Sehingga pihaknya tidak mengetahui lebih lanjut muatan beras yang tumpah dapat dilansir atau tidak maupun truk sudah dievakuasi atau belum.