Rapat persiapan tersebut dipimpin langsung oleh Plt Sekda, Abdya, Thamrin, didampingi Asisten Pemerintahan Hanafiah, berlangsung di Blangpidie, Kamis, tampak hadiri seluruh kepala Satuan Kerja Perangkat Kabupaten setempat.
Thamrin, mengatakan bahwa puncak perayaan Hari Jadi Kabupaten Aceh Barat Daya jatuh pada 6 Juni 2016 dan diharapkan, pelaksanaan kegiatan tahun ini lebih meriah dari tahun-tahun sebelumnya.
Sekda menyatakan, untuk memeriahkan peringatan Hari Jadi Kabupaten Abdya ke 14 tahun ini pemkab akan mengelar berbagai kegiatan yang nantinya akan di pusatkan dilapangan bola kaki Pulau Kayu, Susoh dan Lapangan Persada, Blangpidie.
Kegiatan yang kini sedang di programkan tersebut, kata dia, antara lain Even olah raga rakyat, Seni dan Budaya, Fun Bike, Pemutaran film pembangunan, pameran dan Bazar, kenduri dan santunan anak yatim, termasuk Karnaval dengan melibatkan semua komunitas.
Untuk Even olah raga rakyat, lanjutnya, panitia HUT nantinya mengelar pertandingan bola antar intansi, lari karung, dan berbagai kegiatan lainnya yang murah meriah, asalkan dapat melibatkan masyarakat banyak.
Sedangkan Even Seni Budaya, katanya, pemkab Abdya akan mengelar berbagai kesenian, seperti Rapa,i Geleng, Rapa,i Dabus, Rateb Meusekat, Seudati dan lain-lain yang termasuk dalam seni budaya Aceh.
Selain dari itu, kata dia, pada acara HUT Abdya ini , pemkab juga memberikan penghargaan kepada tokoh masyarakat, profesi, nelayan, petani termasuk kepada pengerak pembangunan Abdya.
''Panitia pelaksana belum kita bentuk, sekarang masih tahap penyusunan program oleh masing-masing bidang yang di tunjuk. Jadi, untuk pembentukan panitia akan kita bentuk beberapa minggu ke depan,'' demikian Thamrin.