Redelong, Aceh (ANTARA) - Orang dalam pemantauan (ODP) COVID-19 di Kabupaten Bener Meriah bertambah 9 orang sehingga total menjadi 15 orang.
Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Bener Meriah Irmansyah menyampaikan sebelumnya sudah ada 6 ODP di daerah itu.
"Artinya sampai hari ini, Selasa pukul 18.00 WIB tanggal 24 Maret 2020, berjumlah 15 orang," kata Irmansyah, Selasa sore.
Baca juga: PDP meninggal dunia di Aceh dimakamkan prosedur positif COVID-19
Menurutnya mayoritas ODP diketahui dari hasil pemeriksaan Tim Gugus Tugas di wilayah perbatasan terhadap para pendatang atau warga daerah tersebut yang baru pulang dari luar daerah.
Seluruh ODP kata Irmansyah saat ini menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing dengan terus mendapat pemantauan dari Tim Gusus Tugas.
Baca juga: Bupati Shabela harap masyarakat berpartisipasi cegah penyebaran COVID-19
"Semuanya akan tetap diawasi dengan ketat oleh tim selama 14 hari ke depan," tutur Irmansyah.
Selain itu Irmansyah menyampaikan satu ODP yang sebelumnya diinformasikan akan dirujuk ke Rumah Sakit Cut Meutia Lhokseumawe dibatalkan.
Saat ini kata dia ODP tersebut dirawat intensif di RSUD Munyang Kute Bener Meriah.
"Jadi yang satu ODP ini dirawat di Rumah Sakit Munyang Kute dan yang lainnya menjalani isolasi di rumah masing-masing," sebut Irmansyah.