Meulaboh (ANTARA) - Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Aceh Barat membagikan paket lebaran kepada sejumlah pengurus dan wartawan, menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriyah.
“Bantuan ini sebagai bentuk kebersamaan dan kepedulian agar teman-teman wartawan di Aceh Barat semakin solid,” kata Ketua PWI Aceh Barat Teuku Dedi Iskandar di Meulaboh, Rabu.
Ia menjelaskan merupakan salah satu program tahunan organisasi kewartawanan di daerah itu.
“Bantuan ini merupakan inisiatif pengurus untuk berbagi di bulan suci Ramadhan dan menyambut Hari Raya Idul Fitri,” kata Teuku Dedi Iskandar yang merupakan wartawan Kantor Berita ANTARA di Meulaboh.
Selain berbagi di bulan suci Ramadhan, organisasi kewartawanan tersebut juga telah mengagendakan sejumlah kegiatan guna meningkatkan kinerja organisasi profesi kewartawanan.