Pangdam IM: TMMD tingkatkan akselerasi pembangunan daerah tertinggal Aceh
Kamis, 8 Juni 2023 16:22 WIB
Pangdam menambahkan TMMD merupakan program membantu pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan sasaran pembangunan fisik dan nonfisik.
Selain itu, tujuan program TMMD untuk memantapkan kemanunggalan TNI dengan rakyat. Serta dalam rangka menyiapkan ruang, alat, dan kondisi juang yang tangguh dalam pertahanan negara dan kesejahteraan masyarakat.
"Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus bersinergi dan bekerja sama dengan semangat gotong royong untuk membangun daerah sekaligus mengatasi berbagai masalah dan tantangan yang ada," kata Novi Helmy Prasetya.
Baca juga: Mimpi petani terpencil di Tiro terkabul
Selaku penanggung jawab operasi TMMD, Pangdam menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung suksesnya pelaksanaan TMMD ke-166 di wilayah teritorial Kodam Iskandar Muda.
"Mari tunjukkan kontribusi membangun daerah. Ingat, bangsa kita hanya dapat mencapai kemajuan bila kita saling membantu, bersinergi serta saling menguatkan. Terima kasih atas dukungannya," kata Novi Helmy Prasetya.