Meulaboh (ANTARA) - Pasangan Tarmizi SP-Said Fadheil SH meraih nomor urut satu dan H Kamaruddin-Adi Ariyadi meraih nomor urut dua dalam pengundian nomor urut peserta Pilkada 2024 yang diselenggarakan oleh KIP dipusatkan di sebuah hotel di Meulaboh, Aceh Barat.
“Nomor urut satu pasangan Tarmizi SP-Said Fadheil dan nomor urut dua H Kamaruddin SE dan Adi Ariyadi,” kata Ketua KIP Aceh Barat, Cici Darmayanti di Meulaboh, Senin.
Saat pengundian berlangsung, masing-masing pendukung pasangan calon turut meneriakkan yel-yel kepada kandidat dengan slogan semangat dan bertepuk tangan dengan meriah.