Sinabang (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Simeulue telah menyelesaikan perbaikan jembatan di Desa Karya Bakti, Kecamatan Alafan, Simeulue, yang rusak akibat diterjang banjir.
"Alhamdulillah, berkat kerja keras anggota di lapangan, jembatan yang rusak tersebut saat ini kembali dapat dilalui oleh warga," kata Kepala BPBD Simeulue Edi Rahman di Sinabang, Kamis.
Menurut Edi Rahman, jembatan yang menghubungkan Kecamatan Salang dengan Kecamatan Alafan tersebut rusak di bagian abumennya. Untuk memperbaiki jembatan tersebut pihak BPBD Simeulue bekerja 20 jam siang malam.
"Target empat hari, kita selesaikan dalam satu hari satu malam, ini semata-mata untuk kelancaran warga dalam berlalu lintas. Sebab jika tidak segera diselesaikan warga yang ingin melintas harus melewati jalan alternatif yang lumayan jauh," jelas Edi Rahman.