Phnom Penh (ANTARA) - Bendera Indonesia terbalik dalam rangkaian acara upacara pembukaan SEA Games XXXII/2023 di Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Jumat.
Momen tersebut terjadi saat salah satu penyanyi lokal Kamboja tampil diiringi penari yang membawa bendera 11 negara peserta SEA Games 2023, termasuk Indonesia.
Ironisnya, para penari yang membawa bendera Indonesia semuanya dalam posisi terbalik. Sejauh ini belum ada informasi lebih lanjut atas kejadian tersebut.
Kejadian bendera Indonesia terbalik bukan kali pertama terjadi pada pesta olahraga terbesar dua tahunan se-Asia Tenggara tersebut. Kasus serupa terjadi pada SEA Games XXIX/2017 di Kuala Lumpur, Malaysia. Bedanya insiden tersebut terjadi dalam buku panduan kegiatan.
Adapun puncak upacara pembukaan SEA Games 2023 secara resmi berlangsung pukul 19:00 WIB. Namun rangkaian acara telah dimulai sejak sore dengan menampilkan berbagai pertunjukan, termasuk kesenian yang menunjukkan identitas Kamboja sebagai tuan rumah.
Masyarakat Kamboja sangat antusias untuk menyaksikan opening ceremony pesta olahraga Asia Tenggara tersebut. Sejak siang mereka berdatangan ke lokasi upacara pembukaan.
Bendera Indonesia terbalik dalam upacara pembukaan SEA Games Kamboja
Jumat, 5 Mei 2023 18:58 WIB