Banda Aceh (ANTARA) - Forum Komunikasi BUMN Aceh menyatakan siap bersinergi dengan semua pihak khususnya dengan Pemerintah Aceh.
“FK BUMN ini hadir untuk memperkuat sinergi sesama dengan BUMN yang ada di Aceh khususnya dan semua pihak lainnya,” kata Ketua FK BUMN Aceh, Ferry Hariawan di Banda Aceh, Jumat.
Pernyataan itu disampaikannya di sela-sela menjadi narasumber dalam podcast ANTARA Biro Aceh yang dipandu langsung Kepala Perum LKBN Antara Biro Aceh, Azhari.
Ia menjelaskan selama terbentuknya forum tersebut ada beberapa program yang telah dilaksanakan seperti penyerahan bantuan sembako untuk masyarakat terdampak COVID-19, bantuan sembako untuk korban bencana, bedah rumah, pembersihan Krueng Daroy, BUMN goes to kampus dan bakti sosial, subuh keliling dan sepeda bersama.
Kemudian coffee morning dengan pejabat terkait yang dilaksanakan secara berkelanjutan dan diskusi.
Ia mengatakan dalam waktu dekat ini, FK BUMN Aceh akan menggelar rapat kerja yang turut menghadirkan Gubernur Aceh, Nova Iriansyah dan Staf Khusus Menteri BUMN, Arya Sinulingga.
Menurut dia rapat kerja yang turut mengukuhkan pengurus tersebut juga akan mengevaluasi terhadap program kerja yang telah dilaksanakan sebelumnya.
Ia menambahkan selama ini ANTARA Biro Aceh juga telah memberikan dukungan besar untuk forum tersebut yakni melalui pemberitaan terhadap berbagai kegiatan yang dilaksanakan kepada masyarakat.