Takengon, Aceh (ANTARA) - Mahasiswa Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Gajah Putih Takengon menggelar perlombaan Tahfiz Qur'an untuk tingkat murid MIN se Kabupaten Aceh Tengah, Kamis.
Ketua Panitia, Suharti kepada wartawan menyampaikan kegiatan tersebut diikuti oleh para murid dari 10 Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) di Aceh Tengah yang akan berlangsung sehari di Gedung Olah Seni (GOS) Takengon.
Baca juga: Pemkot Banda Aceh kirim guru tahfiz ke Jabar
"Dalam kegiatan ini kami mengusung tema Generasi Islami Berpilar Prestasi," kata Suharti.
Lanjutnya, ke-10 sekolah MIN yang mengutus para muridnya untuk mengikuti perlombaan Islami tersebut masing-masing adalah MIN 1 Takengon, MIN 2 Takengon, MIN 3 Takengon, MIN 6 Takengon, MIN 7 Takengon, MIN 8 Takengon, MIN 9 Takengon, MIN 11 Takengon, MIN 12 Takengon, dan MIN Muhamadiyah Aceh Tengah.
Baca juga: BMA buka pendaftaran beasiswa tahfiz Quran
Suharti menjelaskan perlombaan yang digelar bagi para murid MIN tersebut juga bukan hanya Tahfiz Qur'an, tapi juga ada lomba adzan, pidato, cerita Islami, dan pop Islami.
Menurut Suharti, selain untuk menumbuhkan generasi Islami berprestasi, kegiatan tersebut juga bertujuan agar para mahasiswa PGMI di Aceh Tengah selalu dapat kreatif serta juga diharapkan dapat menjadi mahasiswa yang solid dan berkarakter.
Baca juga: Yayasan Al-Muhajirin Kembangkan Rumah Tahfiz Quran
"Kita mengapresiasi inovasi dari kawan-kawan mahasiswa semester 7 atas penyelenggaraan lomba ini. Kami berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut dan dapat konsisten dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan yang bersifat positif," tutur Suharti.
Hal senada juga diutarakan oleh panitia lainnya, Ali Topan. Dia mengatakan bahwa kegiatan tersebut dapat terlaksana atas inisiatif dari seluruh mahasiswa semester 7 Program Pengalaman Lapangan jurusan PGMI STAIN Gajah Putih Takengon.
"Selain untuk kegiatan PPL acara ini juga bertujuan untuk menjalin silaturrahmi. Juga kita harapkan untuk para murid MIN yang mengikuti perlombaan dapat lebih termotivasi untuk mengukir prestasi," tutur Ali Topan.
Sementara, Kepala MIN 3 Takengon, Sahda, kepada wartawan menyampaikan pihaknya juga sangat mengapresiasi penyelenggaraan kegiatan tersebut oleh para mahasiswa PGMI.
Menurutnya, kegiatan tersebut menunjukkan adanya kreatifitas tinggi pada diri para mahasiswa.
"Jurusan PGMI adalah jurusan yang spektakuler. Maka pantaslah jika jurusan PGMI terkenal dengan jurusan teraktif, kreatif, dan solid. saya berharap kegiatan seperti ini rutin diadakan setiap tahun," ucap Sahda.