Selama lima tahun ini memimpin parlemen Banda Aceh, kata dia, pembahasan dan penetapan qanun APBK selalu sesuai dengan jadwal yang ditetapkan.
"Ini menunjukkan komitmen kuat kita bersama dalam menjalankan amanah rakyat, kinerja yang baik dalam menjalankan fungsi kita sebagai anggota legislatif,” ujarnya.
Dirinya menuturkan, APBK Kota Banda Aceh 2024 sepenuhnya diupayakan dalam rangka menjalankan pembangunan, menggerakan dan meningkatkan perekonomian, pelayanan publik, serta pelayanan sosial untuk masyarakat.
Karena itu, Farid mengajak semua pihak terus menyatukan niat dan tekad untuk membangun Banda Aceh yang lebih maju dan modern ke depan, dengan tetap mengedepankan kepentingan dan kesejahteraan warga.
”Mari kita sama-sama implementasikan segenap daya dan upaya untuk memberikan yang terbaik, menjadi dambaan serta harapan seluruh masyarakat," demikian Farid Nyak Umar.
Baca juga: Pemkot-DPRK Banda Aceh sepakati peta jalan penyelesaian utang daerah, tersisa Rp58 miliar