Banda Aceh (ANTARA) - PT Bank Aceh Syariah mengingatkan kepada nasabah atau masyarakat Aceh untuk mewaspadai penipuan dengan modus penawaran promo HUT Bank Aceh ke 50 yang kini marak dilakukan melalui media sosial.
“Momentum HUT Bank Aceh yang ke 50 dimanfaatkan oleh sejumlah pihak yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan modus penipuan,"kata Pemimpin Divisi Sekretariat Perusahaan Bank Aceh, Ali Muhayatsyah, di Banda Aceh, Kamis.
Ali menyampaikan, modus penipuan tersebut dilakukan dengan memanfaatkan media sosial dan pesan instan lintas platform seperti whatsapp, messenger. Kali ini mereka memanfaatkan momentum HUT Bank Aceh.
"Marak penipuan yang mengatasnamakan akun media sosial resmi Bank Aceh, terutama di facebook dan instagram ini terjadi dalam beberapa hari ini," ujarnya.
Baca juga: Komisi XI janji akan perjuangkan penambahan KUR di Aceh
Ali menuturkan, penipuan dilakukan dengan mengajak nasabah untuk melakukan pendaftaran, dns memerintahkan klik pada tombol yang disediakan pada akun media sosial tersebut
Selanjutnya, penipu meminta nasabah mengirimkan sejumlah data pribadi perbankannya. Kemudian, data digunakan pelaku untuk mengambil uang di rekening korban, baik secara manual, maupun melalui aplikasi Action Mobile Banking Bank Aceh.
Bank Aceh ingatkan nasabah waspadai penipuan penawaran promo HUT ke 50
Kamis, 10 Agustus 2023 17:05 WIB