Banda Aceh (ANTARA) - Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Provinsi Aceh memastikan pengawasan ketat terhadap distribusi logistik Pemilu 2024 hingga ke tempat pemungutan suara (TPS).
"Kami memastikan pengawasan terhadap distribusi logistik pemilu dilakukan secara ketat dan melekat hingga ke TPS," kata Anggota Panwaslih Provinsi Aceh Yusriadi di Banda Aceh, Rabu.
Yusriadi mengatakan pengawasan distribusi logistik pemilu tersebut melibatkan seluruh perangkat pengawasan mulai tingkat provinsi, kabupaten kota, kecamatan, hingga desa.
Ia menyebutkan pengawasan distribusi logistik pemilu tersebut dimulai dari percetakan hingga ke Pelabuhan Belawan di Sumatera Utara. Selanjutnya, pengawasan distribusi dari pelabuhan ke 23 kabupaten kota di Provinsi Aceh.
"Selain distribusi, pengawasan juga dilakukan pada saat pencetakan, khususnya surat suara. Pengawasan ini untuk memastikan surat suara yang dicetak sesuai dengan daftar calon tetap atau DCT," kata Yusriadi.
Kemudian, kata dia, pengawasan juga dilakukan pada saat sortir dan lipat surat suara. Pengawasan sortir lipat dilakukan dengan pola yang dapat dipertanggungjawabkan, sehingga surat suara yang akan didistribusikan tidak termasuk yang rusak atau catat.
"Saat ini, posisi logistik pemilu berada di gudang KIP kabupaten kota. Kami terus memantau keberadaan logistik pemilu tersebut sebelum didistribusikan ke TPS. Pengawasan dan pengamanan juga melibatkan aparat kepolisian," kata Yusriadi.
Jumlah TPS pada Pemilu 2024 di Provinsi Aceh sebanyak 16.046 TPS. TPS tersebut tersebar di 6.499 gampong atau desa, 290 kecamatan, dan 23 kabupaten kota.
Sedangkan jumlah pemilih tetap di provinsi ujung barat Indonesia tersebut sebanyak 3,742 juta lebih, terdiri 1,839 juta lebih laki-laki dan 1,902 juta lebih perempuan.
Pemilu 2024 terdiri pemilihan anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI dan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI serta pemilihan anggota DPR provinsi dan DPR kabupaten kota.
Pemungutan suara pemilu legislatif dijadwalkan 14 Februari 2024. Pemungutan pemilu legislatif tersebut digelar serentak dengan pemilihan Presiden dan Wakil Presiden RI.
Baca juga: Polda Aceh siap kawal dan amankan distribusi logistik Pemilu 2024